Depok. Sekolah SMP Prestasi Global-Depok, dalam rangka mempersiapkan pembelajaran tahun ajaran 2023-2024 mengadakan rapat kerja dimana rapat tersebut di hadiri oleh Direktur sekolah, Kepala Sekolah & seluruh guru SMP Prestasi Global.
Rapat kerja yang berlangsung pada tanggal 20-21 Juni 2023 bertempat di gedung sekolah SMP Prestasi Global membahas pengembangan diri untuk peserta didik, kegiatan ekstrakulikuler, pembekalan untuk tenaga pendidik, penerapan Kurikulum Merdeka.
Karlinawati selaku Kepala SMP Prestasi Global sangat antusias bahwa seluruh guru SMP Prestasi Global dapat meningkatkan dan mengembang kan program-program kegiatan sekolah untuk menjadi lebih baik dan bermanfaat bagi seluruh guru serta peserta didik.
Dalam rapat kerja tersebut Direktur sekolah Prestasi Global memberi apresiasi kepada kepala sekolah beserta guru-guru atas kinerja baiknya di tahun ajaran ini, pembekalan pun diberikan agar kinerja yang sudah baik dapat ditingkatkan untuk menjadi lebih baik, karena bertambahnya peserta didik di SMP Prestasi Global.
Rapat kerja yang dilaksanakan selama 2 hari sangat bermanfaat bagi seluruh guru karena diantara guru-guru saling berbagi wawasan dan pengalaman.
Guru yang baru bergabung pun sudah dapat merasakan kekompakan yang terjalin diantara teman sejawat.
Hal ini akan memudahkan dalam menjalankan kegiatan tahunan yang sudah di rencanakan.