Pakar AI Berbagi Inspirasi di Festival Edukasi & Inovasi 2025

Jakarta – Dalam rangka mendorong percepatan transformasi digital di Indonesia, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) akan menggelar Festival Edukasi & Inovasi AI 2025 pada Selasa, 2 Juli 2025, bertempat di Gedung Kampus UBSI kampus Kalimalang, Jakarta Timur. Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen UBSI sebagai Kampus Digital Kreatif dalam menjembatani dunia akademik dan industri teknologi.

Mengusung tema “EDUvolution: Where Innovation Meets Intelligence”, festival ini akan menghadirkan sejumlah pakar dan profesional dari berbagai bidang untuk membahas peran strategis kecerdasan buatan (AI) dalam membentuk masa depan pendidikan, bisnis, hingga ekonomi kreatif.

Suhardi, selaku Ketua Pelaksana, menjelaskan bahwa acara ini dirancang sebagai forum kolaborasi terbuka antara akademisi, praktisi, dan pelaku industri.

“Festival ini kami hadirkan sebagai wadah sinergi lintas sektor, agar para pendidik, inovator, dan pelaku industri dapat bersama-sama mengeksplorasi bagaimana AI membentuk kembali masa depan kita,” ujar Suhardi, dalam keterangan rilis, Selasa (17/6).

Selain itu, banyak pakar dihadirkan seperti AKBP Fian Yunus – Wakil Direktur Reserse Siber Polda Metro Jaya, Verry Riyanto – Head of Technology and Information UBSI, Riky Romadon – Head of R&D Republika, Achmad Syarifuddin – Perwakilan dari Skorlife, Alfonsus Dwianto Wibowo – CEO Danacita, Agung Dwi Sandi – Founder & CEO KoLID (dari KoLID) serta Brilian Fairiandi – AI Visual Artist (dari AICO). Mereka semua akan berbicara tentang AI.

Lanjut Suhardi, festival ini sekaligus menjadi ruang diskusi yang mendorong implementasi AI secara etis dan berkelanjutan di berbagai lini kehidupan, serta menjadi bukti nyata keterlibatan UBSI dalam membentuk generasi muda yang siap menghadapi tantangan era digital.

“Sebagai Kampus Digital Kreatif, UBSI terus melahirkan inisiatif dan program yang mendukung ekosistem inovasi berbasis teknologi, sekaligus memperkuat literasi digital di tengah masyarakat,” terangnya.

Artikel Terbaru

Artikel Terkait